Gencar Sosialisasikan PASISA, Puspa Pohuwato Targetatkan 1000 Pasang Isbat Nikah Gratis

Puspa Pohuwato

READ.ID – Gencar mensosialisakisakan Program Ayo Segerakan Isbat Selesaikan Akta (PASISA), forum Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (Puspa) Kabupaten Pohuwato menargetkan terlaksananya isbat nikah gratis kepada 1000 pasangan suami istri di Tahun 2023.

Diketahui, isbat nikah sendiri merupakan upaya pengesahan nikah seorang laki-laki dan perempuan muslim yang pernikahannya telah dilaksanakan dan memenuhi syarat rukun perkawinan namun tidak dicatatkan di Kantor Urusan Agama (KUA).


banner 468x60

Sebelumnya, dijelaskan Koordinator forum Puspa Pohuwato, Sri Malina Mursalin, isbat nikah yang di kemas dalam inovasi PASISA sendiri, bertujuan untuk melindung hak perempuan dan anak di Kabupaten Pohuwato.

Disampaikan Sri, saat ini pihaknya telah melakukan sosialisasi di Empat Kecamata diantaranya Marisa, Duhiadaa, Buntulia, dan yang baru terlaksana hari ini di Dengilo.

“Hari ini kami bersama DP3AP2KB, mensosialisasikan isbat nikah ke 160 pasang Kecamatan Dengilo,”ungkapnya, Rabu (18/01/2023)

Selanjutnya, dikatan Sri, dalam pelaksanan pasangan yang ingin melaksanakan isbat nikah sendiri, kadang terkendala diakibatkan masih bermasalah dengan pernikahan sebelumnya, ada juga pernikahan dibawah umur, dimana kemudian itu menjadi perhatian yang harus didampingi forum Puspa Pohuwato.

Sehingganya menurut Sri, dalam sosialisasi tersebut, menjelaskan bagaiman mekanisme dan persyaratan untuk pelaksaan isbat nikah itu sendiri.

Dirinya juga menambahkan, pada tahun ini Puspa Pohuwato menargetkan terlaksananya isbat nikah gratis bagi 1000 pasang suami istri di Kabupaten Pohuwato.

“Posisi kita saat ini sudah 450 pasang yang mendaftar dan itu termasuk Kecamatan Dengilo, dan yang bisa diproses di tahap awal itu 200 pasang,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90