Gorontalo Raih Penghargaan Terbanyak di Bidang Pertanian pada Tingkat Nasional

Gorontalo Raih Penghargaan
banner 468x60

READ.IDProvinsi Gorontalo meraih penghargaan terbanyak di bidang pertanian pada tingkat nasional. Capaian tersebut menempatkan Gorontalo menduduki posisi terbaik di kancah nasional tahun 2020 ini.

Hal ini disampaikan langsung Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo pada Upacara Peringatan Kemerdekaan Indonesia yang ke 75 di Kementerian Pertanian.


banner 468x60

Adapun kategori yang masuk dalam daftar peraihan penghargaan itu yakni Petani Teladan, Penyuluh Teladan, Kelompok Ekonomi Petani Terbaik, dan BPP Terbaik.

Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian Kementan RI. Leli Nuryati mengatakan turut bangga dan mengapresiasi keberhasilan yang dicapai Provinsi Gorontalo dalam meraih empat penghargaan sekaligus di tingkat Nasional.

“Alhamdulillah, apresiasi besar kami ucapkan. Semoga ini bisa terus membangkitkan semangat Gorontalo untuk jauh lebih baik lagi,” ujar Leli Nuryati.

Kategori Balai Penyuluh Pertanian Berprestasi di raih oleh BPP Paguyaman, Kabupaten Boalemo dan kategori Penyuluh PNS Teladan diraih Zulkifli Rauf dari Kabupaten Bonebolango.

Sementara kategori Petani Teladan di raih Kasim Daud asal Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bonebolango dan kategori Kelompok Ekonomi Petani (KEP) berprestasi di terima KEP Harapan Indah, Kecamatan Bongomeme Kabupaten Gorontalo.

Peraihan itu menurut Leli Nuryati, karena Pemerintah Provinsi Gorontalo terus memberikan penguatan terhadap program Gerakan Komando Strategis Pembangunan Pertanian yang juga merupakan program Kementan RI.

“Di sisi lain, pelaksanaannya pun berjalan dengan baik. Hal ini bisa dilihat dari penghargaan yang di raih dalam memajukan pertanian di Provinsi Gorontalo,” ucapnya.

Leli menjelaskan pendorongan bidang pertanian ini semata-mata bukan untuk mencari juara semata. Namun, lebih kepada pembinaan penyelenggaraan kegiatan penyuluhan pertanian baik di tingkat Desa, Kecamatan, dan Provinsi agar ke depan semakin baik lagi.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo Muljady D Mario mengatakan sektor pertanian memegang peranpenting dan strategis dalam pembangunan nasional khususnya di Gorontalo.

Menurutnya, penguatan pertanian di Provinsi Gorontalo akan terus dilakukan karena di masa pandemi Covid-19 hanya pertanian yang mampu menggeliat, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam peningkatan sektor ekonomi.

“Kita semua mengakui pertanian adalah penopang utama di masa Covid-19. Ini menunjukkan petani dan penyuluh di Gorontalo tetap semangat meski dalam kondisi seperti ini. Makanya kita ingin memperkuat petani, penyuluh, poktan dan gapoktan dalam kostratani di kabupaten/kota,” tuturnya.

Ia juga berharap Kostratani bisa menjalankan fungsi sebagai pusat data dan informasi, juga pusat pengembangan pertanian, termasuk pusat belajar di Provinsi Gorontalo.

“Alhamdulillah, Gorontalo terpilih dan raih penghargaan tingat nasional. Kemudian juga sebagai pemenang kategori terbanyak Nasional. Semoga selanjutnya produksi pertanian di Gorontalo akan terus meningkat,” tandasnya.

(Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90