READ.ID – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, dinyatakan positif Covid-19. Hal itu dinyatakan langsung oleh Rusli Habibie pada Jumat, (23/7/2021).
Menurut Gubernur Gorontalo itu, pada 21 Juli 2021, usai menyalurkan bantuan kepada korban banjir bandang di Kabupaten Pohuwato dan Boalemo, dirinya merasa tidak enak badan.
Hal demikian dikatakan Rusli, karena dirinya mendapatkan kabar bahwa dokter, dan beberapa ajudan serta sopirnya positif Covid-19.
“Padahal, saya pada Rabu 21 Juli 2021 pagi, di-Rapid Antigen hasilnya negatif, namun setelah mendapat kabar orang-orang terdekat saya positif Covid-19, maka saya di-Swab PCR,” tutur Rusli.
Sekitar pukul 23.30 Wita, beber Gubernur Gorontalo itu, dirinya bersama istri dinyatakan positif Covid-19. Sehingga imbuh Rusli Habibie, pada malam itu juga, dirinya langsung berkonsultasi ke Dokter Paru-Paru.
“Pada malam itu juga saya langsung konsultasi ke dokter, tetapi dikarenakan saya tidak bergejala atau OTG, maka disarankan untuk dirawat di rumah,” bebernya.
(SAS/Read)