READ.ID – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mendukung penuh keputusan Presiden Joko Widodo yang menegaskan Pemilu 2024 tetap digelar tanggal 14 Februari 2024.
Pernyataan itu disampaikan Jokowi saat memimpin rapat soal Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 dengan jajarannya pada Minggu (10/4/2022).
Arahan Jokowi disiarkan akun Youtube Sekretariat Presiden.
“Terkait dengan rapat presiden tadi malam, beliau selaku gubernur Gorontalo mendukung apa yang menjadi keputusan presiden tadi malam, yakni bahwa Pemilu tidak ditunda dan dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” ucap Kepala Dinas Kominfotik Provinsi Gorontalo Masran Rauf usai dihubungi gubernur Rusli
Dalam arahannya, Jokowi juga menyampaikan terkait tahapan Pemilu 2024 yang akan dimulai pada pertengahan bulan Juni 2022.
Presiden juga meminta masyarakat agar tidak terpancing oleh sejumlah kepentingan politik yang tidak bermanfaat. Dia ingin masyarakat dan para peserta pemilu dapat diberikan edukasi politik secara masif.
“Jadi pak gubernur mengharapkan masyarakat Gorontalo tidak terprovokasi dengan isu-isu diluar sana, dan tidak memperpanjang juga. Karena pernyataan pak Presiden sudah jelas bahwa Pemilu dan Pilkada serentak tetap digelar pada Februari 2024,” tutupnya.