READ.ID – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menegaskan mulai besok Selasa 31 Maret 2020, warga negara asing (WNA) dilarang masuk di provinsi Gorontalo.
Kebijakan ini dilakukan pemerintah provinsi Gorontalo untuk menghindari Covid-19 atau virus Corona yang ditularkan melalui WNA.
“Pelarangan masuk WNA sudah dirapatkan kemarin, surat edarannya juga sudah ada. Mulai Selasa besok WNA tidak boleh lagi ada yang masuk. Mereka yang sudah di Gorontalo tidak boleh lagi keluar,” kata Rusli saat diwawancarai Minggu (29/3).
Selain itu, Pemerintah setempat juga memperpanjang waktu penutupan jalur darat di empat titik perbatasan. Jika sebelumnya penutupan dimulai pukul 18:00 hingga 06:00 Wita, maka mulai Senin besok menjadi pukul 17:00 hingga 08:00 Wita.
“Penutupan ini kami lakukan bertahap. Jadi besok waktu buka perbatasan tinggal sembilan jam. Jika eskalasinya terus memburuk, kita akan tutup total akses masuk,” jelas Gubernur Gorontalo.
Rusli juga mengimbau warga Gorontalo di luar daerah untuk tidak mudik sebagai upaya pencegahan covid-19. Perlu ada kesadaran bersama bahwa potensi penularan virus corona akan semakin besar jika warga di daerah yang sudah terpapar pulang ke Gorontalo. (Adv/RL/Read)