Gudang Barang Milik BPKH Gorontalo Terbakar

banner 468x60

READ.ID – Kebakaran menghanguskan gudang barang milik kantor Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH) Wilayah XV Gorontalo yang terletak di jalan Rusli Datau Kelurahan Dulomo Selatan, Kecamatan Kota Utara, Kota Gorontalo, Selasa (6/8). Kebakaran itu mengakibatkan seluruh barang bekas Seperti kursi, meja, serta brankas hanya tinggal menyisakan arang.

Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 Wita, disaat pegawai di kantor Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) beranjak pulang.


banner 468x60

Salah seorang staf BPKH, Mustar mengatakan, dia bersama pegawai lainnya sempat panik melihat kepulan asap muncul dari gudang tersebut. Melihat kobaran api semakin membesar, pihaknya dibantu warga setempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.

“Kami berusaha melakukan upaya pemadaman api agar tidak menyebar ke gedung lainnya karena sangat berdekatan,” Ujarnya.

Mustar menambahkan, tidak ada barang penting milik kantor BPKH yang terbakar dan Seluruhnya hanya tumpuan barang-barang bekas.

4 mobil pemadam kebakaran Kota Gorontalo yang dikerahkan, tidak bisa berbuat banyak karena api dengan cepat menghanguskan satu bangunan terbuat aluminium tersebut. Api baru berhasil dipadamkan kurang lebih satu jam sekitar pukul 18.00 Wita.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, namun menurut pegawai BPKH diduga akibat korleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini dan kerugian materil mencapai jutaan rupiah, termasuk gudang milik BPKH Wilayah XV Gorontalo yang terbakar.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90