Hamka Hendra Noer Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lewat Event International di Gorontalo

Ekonomi Gorontalo

READ.ID – Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer menyampaikan, bahwa pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) dan Perhotelan saat ini, butuh aktifitas ataupun kegiatan yang bersifat lokal maupun internasional, sehingga para pelaku usaha terus bergerak.

Untuk itu, menurut Hamka Noer, pemerintah mempunyai komitmen terkait hal ini, untuk bisa mendukung kegiatan yang dapat menggerakan usaha UMKM dan Perhotelan.


banner 468x60

Diantaranya, Hamka Noer menyebut, yakni beberapa kegiatan yang bersifat internasional, seperti kejuaraan asia mini football, takraw, dan open water.

Menurut Hamka Noer sendiri, jika hal ini semakin banyak dilakukan, pasti secara logika, sektor ekonomi akan bergerak.

“Makanya, pemerintah provinsi punya komitmen untuk ini, dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Gorontalo, cepat tumbuh dengan baik, walaupun secara pelan-pelan”, ungkap Hamka Noer, di kegiatan temu silaturahmi industru jasa usaha parawisata dan pelaku ekonomi kreatif, dalam rangka pembahasan penyelenggaraan mice, sport tourism dan ekonomi kreatif Provinsi Gorontalo, Kamis (30/6/2022).

Hamka Noer juga menambahkan, dalam menyelenggarakan even internasional tersebut, pihaknya secara pelan-pelan akan membenahi seluruh fasilitas.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90