READ.ID – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gorontalo Utara (Gorut) Hamzah Sidik mengomentari terkait dengan ketidakjelasannya penataan Pasar Jajan di Desa Moluo, Kecamatan Kwandang.
“Pemerintah Daerah awalnya sudah berjanji terkait penataan pasar tersebut di saat melakukan kegiatan di tempat itu. Tetapi sampai hari ini tidak mempunyai kejelasan kongkritnya seperti apa untuk penataan pasar ini,” jelas Hamzah, Kamis (27/08/2020)
Ia menjelaskan saat ini ada keinginan dari Pemerintah Desa setempat untuk bagaimana bisa memaksimalkan potensi yang ada di pasar jajan dengan cara mengalihkan tempat itu menjadi tempat olahraga yang disewakan.
“Mereka ingin mengalihkan pasar itu menjadi tempat olahraga yang bisa disewakan. Dengan demikian Desa Moluo mempunyai pemasukan ke kas desa,” sambungnya
Tidak hanya itu saja, Hamzah juga melihat bahwa di Gorontalo Utara perlu juga dibangunkan terminal agar angkutan-angkutan umum bisa tertata dengan baik.
“Karena mungkin satu-satunya daerah yang ada di Provinsi Gorontalo yang tidak memiliki terminal ini hanya Gorontalo Utara. Maka setidaknya ini harus difikirkan sama-sama, agar supaya tidak memalukan, tuturnya.
Hamzah melihat kebutuhanan terminal di Gorut ini sangat penting sehingga bisa ada retribusi yang akan masuk sebagai sumber PAD. (Adv/Manto/RL/Read)