Haris Tome : FPDL 2024 Sukses Atas Dukungan Semua Pihak

FPDL 2024 Sukses Atas Dukungan Semua Pihak

READ.ID – Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) 2024 telah resmi ditutup pada Rabu (24/6/2024) oleh Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, di kawasan obyek wisata Pentadio Resort. Hal itu menandai berakhirnya rangkaian kegiatan FPDL yang telah berlangsung selama tiga hari sejak 22 Juni 2024.

Asisten III Haris Tome, selaku Ketua Panitia, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas suksesnya penyelenggaraan FPDL 2024. Ia mengungkapkan bahwa Pentadio Resort, lokasi utama FPDL, selalu ramai dikunjungi masyarakat sejak hari pertama, dengan jumlah pengunjung mencapai hingga 10 ribu orang per hari.


banner 468x60

Haris Tome juga melaporkan. dampak ekonomi yang dihasilkan dari FPDL 2024. Diperkirakan perputaran uang di Kawasan Pentadio Resort mencapai 500 juta rupiah per hari. Hal ini menunjukkan bahwa FPDL telah memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal.

Selain itu, Haris Tome menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah mendukung terselenggaranya FPDL 2024, termasuk para sponsor, komunitas kreatif, dan seluruh masyarakat yang telah hadir dan meramaikan acara.

Salah satu hal menarik dari FPDL 2024 adalah desain panggung utama yang terinspirasi dari Ibu Kota Nusantara (IKN). Haris Tome menjelaskan bahwa ide ini berasal dari Bupati Nelson Pomalingo dan diwujudkan melalui kolaborasi dengan berbagai pihak.

Karenanya dia berharap FPDL dapat terus berkembang dan menjadi event tahunan yang semakin meriah dan bermanfaat bagi masyarakat Gorontalo.

“Pelaksanaan FPDL 2024 menjadi bukti nyata bahwa dengan semangat kolaborasi dan kerja sama, kita dapat mencapai kesuksesan bersama,” ungkap Haris.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90