HUT ke-17 Kotamobagu, Pj Wali Kota Ziarah ke Makam Raja dan Mantan Kepala Daerah

banner 468x60

KOTAMOBAGU – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, bersama Forkopimda, melakukan ziarah makam para raja dan para mantan kepala daerah.

Ziarah makam tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-17 Kotamobagu.


banner 468x60

Asripan Nani menyampaikan pentingnya menghargai jasa para pendahulu.
“Sebagai generasi penerus, kita tidak bisa melupakan sejarah, para pendahulu kita, para pejuang kita. Jasa-jasa mereka tidak boleh dilupakan. Oleh karenanya, kami Forkopimda sebagai generasi penerus, tidak boleh melupakan itu. Dalam rangka HUT ke-17 Kota Kotamobagu, kami telah mengagendakan kegiatan ini untuk menghormati para raja dan bupati, baik sebelum maupun sesudah daerah ini menjadi otonom,” ujarnya.

Kegiatan ziarah ini dimulai dengan mengunjungi makam mantan Wakil Gubernur Sulut, Abdullah Mokoginta, dilanjutkan ke makam mantan Bupati Bolmong, Frans P Mokodompit, dan makam mantan Bupati Muda Mokoginta.

Rombongan juga berziarah ke makam Abo Tadohe, makam mantan Wakil Bupati Bolmong, Sy C. Mokoginta, makam Raja Datu Binangkang, dan makam Raja D.C. Manoppo. Tidak lupa, makam mantan Bupati Bolmong J.A. Damopolii, makam mantan Penjabat Bupati Bolmong, Piet Yohanis Manoppo, makam mantan Bupati Bolmonb, S. Paputungan, serta makam mantan Ketua DPRD Kotamobagu, Syamsudin K. Moha.

“Kegiatan ini juga merupakan momen untuk mengenang perjalanan sejarah Bolaang Mongondow Raya dan Kota Kotamobagu. Kami berharap, ke depan, para pemimpin dan Wali Kota Kotamobagu terus mempertahankan budaya dan tradisi saling menghargai ini,” tambah Asripan Nani.

Acara ziarah ini turut dihadiri oleh Kapolres Kotamobagu, AKBP. Dasveri Abdi,  perwakilan Forkopimda Kotamobagu, Sekretaris Daerah Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, para asisten, serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Kotamobagu. (*)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90