KOTAMOBAGU, READ.ID – Kepala Desa Pontodon Timur, Imelda Pasambuna, menekankan pentingnya peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai motor penggerak perekonomian desa.
Menurutnya, keberadaan BUMDes yang telah memperoleh legalitas resmi menjadi langkah besar dalam upaya memajukan desa dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.
“BUMDes adalah motor penggerak ekonomi desa. Dengan adanya legalitas ini, kita dapat lebih leluasa untuk menjalin kerjasama dengan pihak luar, meningkatkan kapasitas usaha, serta memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan taraf hidup masyarakat desa,” ujar Imelda.
Dalam kesempatan yang sama, Imelda menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas sertifikasi badan hukum yang telah diterima oleh BUMDes Monompia Desa Pontodon Timur.
“Ini adalah kabar gembira dan hari yang bersejarah bagi kita semua. Dengan adanya sertifikat badan hukum ini, BUMDes Pontodon Timur kini memiliki landasan hukum yang kuat untuk beroperasi dan berkembang. Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk mewujudkan ini, terutama tim BUMDes yang telah menunjukkan dedikasi dan komitmen tinggi dalam proses ini,” ungkapnya. (*)