READ.ID – Sebagai bentuk dukungan atas program Nasional terhadap implementasi kurikulum merdeka, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Pohuwato Targetkan 90 persen perpustakaan sekolah di daerah harus memiliki akreditas dengan predikat B.
Target itu, di sampaikan Kabid Pengembangan Perpustakaan dan pembudayaan kegemaran membaca Yusri Ismail, saat pelaksanaan akreditasi perputakaan sekolah yang berlangsung di Dispusip Kabupaten Pohuwato, Jum’at (15/07/2022)
Sebelumnya dijelaskan Yusri, akreditasi dilaksanakan sebagai bentuk upaya pemenuhan kelayakan perpustakaan dalam mendukung pelaksanaan literasi secara maksimal, serta upaya memberikan dukungan terhadap program implementasi kurikulum merdeka.
Untuk itu kata Yusri, pihaknya akan terus berusaha agar bagaiman seluruh perpustakaan sekolah di Kabupaten pohuwato dari semua jenjang dapat terakreditasi sehingga dapat mendukung implementasi dari pada program Nasional tersebut
“Kami dari Dispusip berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mengerja target 90 persen perpustakaan itu terakreditasi dengan predikat minimal B,”ungkapnya
Sementara itu, Syafrudin Porindo Kabid Perpustakaan Dinas Kerasipan dan Perpustakaan Provinsi Gotontalo menyampaikan, saat ini pihaknya masih melaksanakan tugas untuk menuntaskan akreditas kepada 1.118 perpustakan yang ada di Gorontalo.
Untuk akreditasi perpustakan sekolah yang saat ini dilakukan di Kabupaten Pohuwato, Syafrudin membeberkan bahawa ada Lima perpustakaan sekolah yang saat ini mengikuti pelaksanaan akreditasi.
Syafrudin juga menambahkan dari Kelima itu, setelah dilakukan penilaian dari beberapa indikator diantaranya, sarana prasarana, koleksi bacaan, pelayanan, dan pengelolaan, mendapatkan hasil yang memuaskan.
“Alhamdulillah, dari hasil visitas yang kami lakukan, hampir rata rata akreditasnya B, artinya nilanya melebihi poin 80,”pungkasnya