Jalan Nanati Gagal Tender, Gustam: Perlu Strategi Matang

READ.ID – Anggota DPRD Gorontalo Utara Gustam Ismail memberi perhatian serius terhadap paket pekerjaan yang gagal ditender dalam penggunaan pengelolaan dana Pemulihan Ekonomi Nasioal (PEN) di wilayah tersebut.

Diketahui, dari keseluruhan 23 paket dalam pengelolaan Dana PEN, dua paket pekerjaan yaitu peningkatan jalan tani Desa nanati gagal tender lagi untuk kedua kalinya. Sementara untuk jalan Pontolo-Ombulodata pekan ini tengah dipersiapkan dokumen untuk instruksi lelang.


banner 468x60

Gustam mengatakan, memang selama ini pihaknya terus melakukan pengawasan, termasuk beberapa kali mengundang rapat untuk Dinas PUPR dalam membahas terkait perkembangan penggunaan pengelolaan dana PEN tersebut.

“Sehingga kami minta paket yang gagal tender itu harus segera diproses lebih intens lagi oleh dinas, agar jangan sampai paket tersebut akan menjadi pekerjaan yang tertunda lagi,” tegas Gustam.

Gustam menekankan kepada Dinas PUPR untuk lebih mempertimbangkan persoalan waktu yang saat ini telah berada pada bulan Juli.

“Hitung-hitungannya harus tepat, jangan sampai ketika ini dipaksakan justru akan menjadi persoalan yang baru lagi,” jelasnya.

Gustam meminta, Dinas PUPR khususnya pihak pengelola dana PEN, harus melakukan evaluasi dan juga pemetaan terhadap rencana pelaksanaan pekerjaan dengan pertimbangan waktu yang tersisah.

“Harus ada strategi-strategi khusus yang nantinya akan diterapkan dalam proses pelaksanaan pekerjaan nantinya ketika ini akan dilakukan tender ulang,” tandasnya.

 

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90