Jelang Idul Adha, Presiden Jokowi: Harga Bahan Pokok Masih Stabil

Harga Bahan Pokok
banner 468x60

READ.ID – Presiden Joko Widodo mengatakan harga bahan pokok masih stabil jelang perayaan Iduladha 1444 Hijriah pada 29 Juni 2023 mendatang.

“Stabilitas harganya masih baik. Ini yang saya cek terus,” ujar Presiden Jokowi setelah meninjau harga bahan pokok di Pasar Prumpung, Bogor, pada Rabu (21/6/23).


banner 468x60

Sebelumnya, Satgas Pangan Polri, yang memantau ketersediaan dan harga bahan kebutuhan pokok penting di pasar juga menyatakan stok dan harga pangan masih terjaga.

“Untuk stok ketersediaan lainnya saat ini masih mencukupi kebutuhan masyarakat dalam menghadapi hari besar keagamaan,” terang Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol. Nurul Azizah, Selasa (20/6).

Komoditas bahan kebutuhan pokok yang menjadi sorotan Satgas Pangan Polri adalah telur ayam dan cabai yang harganya mengalami kenaikan selama sepekan terakhir.

Hasil pemantauan Satgas Pangan Polri, untuk telur ayam terjadi fluktuasi harga, seperti di sentra produksi Kabupaten Blitar, harga di tingkat peternak ayam petelur sekitar Rp25.500 sampai Rp26 ribu per kilogram.

Sedangkan untuk komoditas cabai merah di beberapa daerah telah melewati masa panen raya dan harga rata-rata nasional pada awal Juni 2023 sempat menembus Rp44.780 per kilogram atau masih di bawah harga acuan sebesar Rp57 ribu per kilogram.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90