Jelang Musda, Kader Golkar di Kota Gorontalo Santuni Anak Yatim

Kader Golkar

READ.ID – Menjelang Musyawarah Daerah (Musda), sejumlah kader partai Golkar di Kota Gorontalo memberikan santunan kepada anak yatim piatu di panti asuhan Darul Mumin, Kelurahan Buliide, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo, Jumat (28/8/2020).

Kedatangan 9 pimpinan Kecamatan partai Golkar itu disambut pengurus dan anak-anak panti asuhan Darul Mumin dengan penuh antusias.

Ketua Golkar Kecamatan Dungingi, Irwan Hunawa mengatakan, bantuan yang diserahkan berupa makanan siap saji, beras, supermi dan bantuan sembako lainnya.

Kegiatan sosial ini, kata Irwan, sebagai wujud kepedulian, sekaligus untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak di panti asuhan.

“Selain berbagi bersama, kami juga memohonkan doa dari anak-anak panti agar pelaksanaan Musda Golkar nanti menghasilkan pemimpin yang amanah dan mencintai anak yatim piatu. Kami juga tadi melakukan kegiatan sholat dan doa bersama dalam memperingati 9 Muharram,” ujar Irwan.

Ia juga menuturkan, bantuan yang diberikan ini bukan seberapa, tapi kepedulian sosial ini akan terus dilakukan partai Golkar sebagai wujud berbagi bersama. Ia berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi penghuni panti.

“Apalagi saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Mereka sangat memerlukan uluran tangan kita. Untuk itu, kita pimpinan partai Golkar di 9 Kecamatan menginisiatif untuk berbagi bersama. Alhamdulilah kegiatan itu juga berjalan tanpa mengabaikan protokol kesehatan,” tambahnya.

Seperti diketahui Musda Golkar Kota Gorontalo rencananya akan digelar pada Sabtu 29 agustus 2020 besok. Sejumlah kader Golkar telah disiapkan untuk pemilihan ketua DPD Golkar yang baru tersebut.

“Semoga Musda ini berjalan aman. Siapapun yang terpilih menjadi ketua partai Golkar Kota Gorontalo, kami selaku kader siap mendukungnya,” pungkas Irwan.

(RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version