Kades di Kabupaten Gorontalo Diminta Dukung Kinerja PPKBD dan Sub PPKBD

PPKBD dan Sub PPKBD
banner 468x60

READ.ID – Seluruh kepala desa di Kabupaten Gorontalo diminta agar dapat mendukung kinerja PPKBD (Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa) dan Sub PPKBD.

Mengingat, kata dia keduanya saat ini tengah bertugas di seluruh desa yang ada di Kabupaten Gorontalo guna menyukseskan program Keluarga Berencana (KB)


banner 468x60

“Tujuan utamanya untuk menyukseskan program KB di Kabupaten Gorontalo,” ucapnya usai mengikuti kegiatan temu kerja kader Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP) yang berlangsung di Hotel Milana Limboto, Rabu (06/01/2021).

Nelson mengatakan penduduk merupakan obyek dan subyek dalam pembangunan daerah.

Olehnya, pertambahan penduduk dalam suatu wilayah harus bisa terkendali dengan baik.

Peran inilah kemudian yang menjadi salah satu beban kerja para PPKBD maupun Sub PPKBD di desa.

“Penduduk itu menjadi obyek dan subyek dalam pembangunan. Sehingga pengendalian baik kualitas, jumlah, maupun mobilitas harus kita lakukan dan kita jaga,” terang Bupati Gorontalo itu.

Meningat PPKBD dan Sub PPKBD itu berada di desa, kata Nelson, maka perhatian dan dukungan kepala desa dalam menyukseskan program KB itu harus ada.

Nelson mengatakan dalam menyukseskan program KB ini juga, pemerintah daerah akan memaksimalkan peran dari Balai KB yang ada di tingkat kecamatan.

“Agar program KB dari Dinas Pengendalian Penduduk dan KB berjalan baik,” ujarnya.

Nelson juga memberikan apresiasi kepada Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kabupaten Gorontalo yang melaksanakan kegiatan temu kerja kader IMP.

Sebab, saat ini, pemerintah daerah tengah menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026.

“Kegiatan ini menurut saya dilaksanakan pada waktu yang tepat, apalagi kita sementara menyusun RPJMD 2021-2026. Untuk itu memberikan apresiasi kepada Dinas Pengendalian Penduduk dan KB,” pungkasnya.

(RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90