READ.ID – Kepala Kepolisian Daerah Gorontalo Irjen Pol Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M, memimpin langsung apel pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan tahapan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024. Senin (12/02).
Apel pergeseran pasukan dilaksanakan di halaman Mapolda Gorontalo, dihadiri oleh pejabat utama, dan seluruh personel Polri yang terlibat dalam pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Kegiatan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel beserta kelengkapannya yang akan melaksanakan pengamanan di TPS, sehingga diharapkan pelaksanaan rangkaian tahapan pemilu 2024 khususnya pada pemungutan suara dapat terselenggara dengan tertib, aman dan lancar.” Ucap Kapolda Gorontalo saat memberikan arahannya.
Kapolda Gorontalo juga menyampaikan bahwa dalam proses pengamanan TPS seluruh personel tentunya sudah diberikan pemahaman terkait apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan, dimulai dari H-1 pencoblosan sampai tahap pasca pemungutan suara.
“Saya ingatkan bagi personel yang melaksanakan pengamanan TPS jangan membawa senjata api, jangan mencatat, jangan fokus pada alat elektronik (handphone), lakukan koordinasi dengan instansi terkait, berikan contoh yang baik kepada masyarakat, tunjukkan Polri yang profesional dan humanis, Jangan lakukan tindakan arogan serta jaga netralitas pada Pemilu 2024.” tambahnya.
Diakhir amanatnya Orang nomor satu di Polda Gorontalo ini memberikan harapan untuk seluruh personel agar dapat memahami dan melaksanakan dengan sebaik-baiknya serta menjadikannya sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas pengamanan di TPS.
“Selamat bertugas kepada seluruh personel yang terlibat, mari sama-sama amankan pelaksanaan pemilu 2024. Semoga Tuhan melindungi kita dalam memberikan pengabdian terbaik pada masyarakat, bangsa dan negara.” tutup Alumni Akpol 1989.