Kapolda : Warga Wajib Gunakan Hak Pilih

banner 468x60

READ.ID,- Menurut Kapolda Gorontalo Brigjen Pol Rachmad Fudail, sukses tidaknya pemilihan umum tahun ini, tergantung pada partisipasi masyarakat.

Sehingganya Jenderal Bintang Satu ini mengimbau, seluruh masyarakat Gorontalo menggunakan hak pilihnya pada 17 April nanti.


banner 468x60

“Sebagai upaya meningkatkan partisipasi masyarakat di Provinsi Gorontalo dalam pesta demokrasi pemilu 2019, saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat Gorontalo untuk menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya,” ujar Kapolda.

Imbauan ini sangat penting, sebab suara masyarakat menentukan nasib masa depan bangsa. Termasuk membantu KPU dalam meningkatkan partisipasi pemilih.

“Kita bantu KPU untuk mensosialisasikan Pemilu 2019 ini, kita tidak ingin masyarakat menjadi apatis,” terang Kapolda.

Dirinya meminta masyarakat harus ikut andil dalam memikirkan nasib bangsa Indonesia lima tahun ke depan, jangan sampai masyarakat tidak tahu, kapan Pemungutan suara Pemilu 2019 dilaksanakan.

“Dan ini menjadi tugas kita semua untuk saling mengingatkan. Kita, Polda Gorontalo dan TNI bersama instansi lainnya siap mengawal dan mengamankan pelaksanaan Pemungutan Suara tanggal 17 April nanti,” ungkap Kapolda.

“Jadi silakan kepada masyarakat untuk datang ke TPS-TPS dimana namanya terdaftar, kita akan jamin keamanannya,” timpal Kapolda.

Sementara itu Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Gorontalo Imran Bali menambahkan, upaya-upaya yang telah dilaksanakan oleh Polda Gorontalo dan jajaran dalam mensosialisasikan pelaksanaan Pemilu, sangat baik.

“Karena untuk mengingatkan masyarakat agar pada hari Rabu tangga 17 April mereka datang ke TPS, dan menggunakan hak pilih mereka,” ujar Imran.

Komitmen semua pihak terkait dalam mensukseskan Pemilu tahu ini sangat luar biasa, apalagi tujuannya dalam rangka menjadikan masyarakat dan daerah sebagai percontohan dalam pelaksanaan Pemilu tahun ini.

“Ini adalah pesta demokrasi milik rakyat, dan namanya pesta harus dimeriahkan dengan hal-hal positif seperti meenggunakan hak pilihnya,” tutup Imran.****

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90

Leave a Reply