Kebakaran di Tamalate, Ditaksir Capai Kerugian Ratusan Juta

READ.ID,- Kebakaran yang terjadi disalah satu rumah warga, Kelurahan Tamalate, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo, Selasa, (19/03) ditaksir mencapai kerugian ratusan juta rupiah. Hal itu disampaikan Romi Bumulo (49).

Romi, yang merupakan pemilik rumah tersebut mengungkapkan bahwa insiden kebakaran ini tidak disangka-sangka bisa terjadi.


banner 468x60

“Dalam kebakaran ini sama sekali tak ada barang yang bisa di selamatkan, selain hanya berkas penting seperti Ijazah. Yang lain hangus dilahap api” ujar Roni.

AKP I Made Parwita, selaku Kapolsek Kota Utara yang hadir pada tempat kejadian perkara (TKP) tersebut mengatakan bahwa peristiwa kebakaran ini masih akan ditelusuri.

“Menurut keterangan yang kami terima dari beberapa saksi di TKP bahwa, kebakaran diduga akibat salah seorang sedang memindahkan BBM dari tangki sepeda motor ke Galon penampungan, dan kemungkinan ia sedang dalam keadaan merokok,” ujar Kapolsek Kota Utara.*****

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90

Leave a Reply