Kembali Menggelar Donor Darah, PGP Dan PMI Pohuwato Berhasil Kumpulkan 150 Kantong Darah

PGP Kembali Gelar Aksi Donor Darah

READ.ID – Pani Gold Project (PGP) kembali menyelenggarakan aksi donor darah dan beberapa kegiatan lainnya dalam rangka menyambut Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional yang diperingati pada 12 Januari-12 Februari setiap tahun.

Aksi donor darah tersebut diselenggarakan bersama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pohuwato yang juga merupakan tindak lanjut dari kerjasama antar kedua belah pihak


banner 468x60

Bertempat di Pioneer Camp, Desa Hulawa, Kecamatan Buntulia, mereka berhasil mengumpulkan 150 kantong darah yang langsung ditangani oleh PMI Kabupaten Pohuwato untuk dimanfaatkan oleh yang membutuhkan.

“Donor darah hari ini adalah yang ke Empat kalinya dilaksanakan di Lokasi Pertambangan Emas Pani Gold Project dalam rangka memperingati Bulan K3 Nasional tahun 2024,”ungkap Sekretaris PMI Kabupaten Pohuwato Worang Herman

Disampaikan Worang, pihaknya berupaya secara terus menerus melakukan pengerahan donor dalam rangka memenuhi kebutuhan darah di Rumah Sakit Bumi Panua Pohuwato yang setiap hari rata-rata kebutuhan adalah 10-15 kantong darah.

“Selain itu, kami selalu melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mendonorkan darah sehingga timbul keinginan untuk mendonorkan darahnya,” tuturnya

Sementara itu, External Affairs Manager Pani Gold Project, Mahesha Lugiana menjelaskan, kegiatan donor darah ini bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat Pohuwato, khususnya bagi mereka yang terbaring sakit dan sedang membutuhkan transfusi darah.

“Melalui aksi donor darah ini, Pani Gold Project terus menumbuhkan semangat kepedulian kepada sesama,”bebernya

Ditempat yang sama juga, dokter di PGP Panji Aulia menerangkan, bahwa kegiatan donor darah ini juga melibatkan seluruh tim medis dan karyawan Pani Gold Project.

“Dengan adanya kegiatan donor darah ini diharapkan semakin banyak karyawan yang sadar akan pentingnya berbagi kehidupan dengan mereka yang membutuhkan,”terangnya

Selain untuk kemanusiaan, dr Panji menambahkan, donor darah juga membantu manusia agar dapat menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, menurunkan resiko kanker dan masih banyak manfaat kesehatan lainnya.

“Kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan yang mulia sehingga harus kita mulai dari sekarang dan menjadi bagian dari gaya hidup kita ke depan,”imbunya

Disamping itu, Health, Safety and Environment (HSE) Manager Pani Gold Project Oktovian Keleyan mengatakan, adapun rangkaian kegiatan Bulan K3 Nasional di Pani Gold Project adalah kompetisi bekerja di ketinggian, ⁠lomba poster K3, ⁠festival color fun run, ⁠festival senam, ⁠donor darah, ⁠pameran APD, ⁠lomba safety driving, ⁠lomba safety talk terbaik, ⁠lomba CPR, ⁠cerdas cermat K3 dan ⁠lomba senam tradisional.

“Harapannya semua karyawan dapat mengetahui pentingnya aspek K3 dalam menjalankan tugas sehingga dapat bekerja dengan aman dan pulang ke rumah dengan sehat dan selamat setiap hari,”pungksnya

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90