Kementerian Agama Sediakan Naskah Khotbah Idul Adha di Aplikasi PUSAKA

Naskah Khotbah Idul Adha

READ.ID – Jelang Iduladha 10 zulhijah 1444 H/29 Juni 2023, naskah khotbah Idul Adha kini bisa diakses oleh khatib melalui aplikasi PUSAKA. Demikian disampaikan Koordinator Fungsi Kepustakaan Islam Kementerian Agama, Abdullah Alkholis.

“Naskah-naskah khotbah yang disediakan Kementerian Agama bisa diakses melalui aplikasi PUSAKA, termasuk naskah khotbah Idul Adha. Para khatib bisa mengunduh aplikasi PUSAKA di Play Store dan App Store,” ucap Alkholis di Jakarta, Rabu (28/6/2023).


banner 468x60

Alkholis memastikan, aplikasi PUSAKA bisa memudahkan khatib mendapatkan teks naskah khotbah.

“Biasanya menjelang Iduladha, kadang para khatib mencari teks naskah khotbah. Untuk itu, layanan PUSAKA telah menyediakan naskah khotbah Iduladha yang bisa diakses oleh khatib,” tuturnya.

Untuk mendapatkan naska khotbah, pengguna aplikasi PUSAKA cukup pilih menu Islam, kemudian geser bilah/swipe layar dan klik menu Khutbah. Kemudian, pilih naskah khotbah Iduladha yang diinginkan.

Alkholis menambahkan, naskah khotbah Iduladha juga bisa diakses melalui Elipski (Elektronik Literasi Pustaka Keagamaan Islam).

“Aplikasi Elipski juga menyediakan naskah khotbah Iduladha. Bahkan sesuai momen dan update . Perminggu ada empat naskah yang tampil pada menu khotbah Elipski,” pungkasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90