Kepala Sekolah SDN 74 Kota Tengah Berikan Tanggapan Terkait Program MBG

READ.ID – Program Makan Bergizi Gratis telah berlangsung satu bulan lebih di Kota Gorontalo.

Hal in sebagai tanda bahwa Pemerintah Gorontalo mendukung penuh dalam mewujudkan program Presiden RI dan jajarannya.

Menurut Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) 74 Kota Tengah, Fitrie Abd. Razak, program MBG di Kota Gorontalo berjalan baik dan lancar.

“Terkait dengan MBG ini, Alhamdulillah sejak di launching dari tanggal 6 Januari sampai dengan hari ini, hari yang ke-24, bisa berjalan dengan baik dan lancar,” kata Fitrie ketika diwawancarai disela-sela peninjauan MBG oleh Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Suhardi, Selasa (11/2/2025).

Bukti jika MBG berjalan dengan baik dan lancar, kata Fitrie, selama pelaksanaannya, tidak ada keterlambatan dan kendala yang dialami.

“Selama ini, Alhamdulillah tidak ada keterlambatan dan tidak ada hambatan yang dilakukan oleh bagian dapur yang ada di Kelurahan Liluwo,” tambah Kepala Sekolah.

Fitrie juga mengungkapkan bahwa penyelenggaraan program MBG di sekolah yang dipimpinnya itu, menerapkan sistem distribusi dua sesi. Sesi pertama, kata dia, untuk kelas satu dan dua.

Selanjutnya untuk sesi kedua, ungkap Fitrie, dilaksanakan untuk kelas tiga hingga enam.

“Jadi pendistribusinya itu dua kali. Kelas satu dan dua itu, jam 7.30 sudah ada distribusi makanannya. Nanti sekitar jam 10, itu giliran kelas 3-6,” ujar Fitrie.

Baca berita kami lainnya di