Kodim 1314 Gorut Gelar Doa Bersama untuk Korban Gempa Sulbar

READ.ID – Kodim 1314 Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) menggelar doa bersama untuk para korban gempa di Sulawesi Barat (Sulbar), Kamis (21/01/2021).

Doa bersama yang digelar Kodim 1314 Gorut itu dihadiri oleh yasasan dan staf kodim dengan tetap mengutamakan protkes untuk mencegah penyebaran virus Covid-19.


banner 468x60

Komandan Kodim (Dandim) 1314 Gorut Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias menyampaikan kegiatan dilakukan sesuai perintah dari pimpinan dari Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone, Kolonel Csi Bagus Antonov Hardito.

“Perintah tersebut yakni melaksanakan kegiatan peduli sosial dalam rangka membantu sodara kita yang tertimpa musibah bencana alam,” ucapnya.

Dirinya mengungkapkan salah satu upaya dari satuan kodim 1314 Gorut yaitu dengan memberikan bantuan berupa doa yang tidak kalah pentingnya dari bantuan fisik maupun uang.

“Sehingga pada hari ini kami melaksanakan kegiatan secara serentak bersama makodim sampai dengan wilayah koramil untuk melaksanakan doa bersama dan mudah-mudahan doa pada hari ini diijabah oleh Allah sehingga Jndonesia bisa aman dan terhindar dari segala bencana,” ungkap Dandim.

Ia juga menambahkan sesuai perintah dari Korem, Kodim 1314 Gorut juga melaksanakan kegiatan peduli sosial berupa mengumpulkan dana dan kebutuhan-kebutuhan pokok.
Dandim 1314 Gorut ini juga sedikit berbagi santunan kepada anak yatim yang ada di Kabupaten Gorontalo Utara.

(Tutun/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90