banner 468x60

Korsleting Listrik Sebabkan Kebakaran Kantor Indosat di Makassar

Kebakaran Makassar

READ.ID – Akibat adanya korsleting listrik di mesin pompa air,  menyebabkan terjadinya kebakaran kantor pendistribusian kartu Indosat di Makassar, Sulawesi Selatan

Komandan Peleton (Danton) tiga Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar, Rayu mengatakan, pemilik Kantor mengkonfirmasi, kebakaran tersebut terjadi akibatkan oleh korsleting listrik dari mesin pompa air yang terlalu lama menyala.

“Berdasarkan informasi yang saya terima dari pemilik kantor,, kebakaran ini dipicu oleh mesin pompa air yang terlalu lama menyala, sehingga panas berlebih dan merembes ke bahan mudah terbakar,” ucap Rayu, dilansir dari detikNews, Senin(16/8/2021) .

Rayu mengungkapkan, peristiwa kebakaran tersebut beralamat di Jalan Sungai Pareman, Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang, Makassar, pada Senin dini hari.

“Jadi, peristiwa kebakaran itu berada di Jalan Sungai Pareman, Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang, Makassar, Senin dini hari tadi,” ungkap Rayu.

Kata Rayu, saat mendapatkan informasi tersebut tim Damkar langsung menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dengan membawa sebanyak sembilan unit mobil untuk memadamkan api.

“Saat mendapatkan informasi kebakaran tersebut, tim Damkar langsung menuju ke TKP dengan menerjunkan sembilan unit mobil pemadam,” jelasnya.

Dirinya membeberkan, saat proses pemadaman, petugas Damkar tidak mendapatkan kesulitan, dengan cepat kobaran api dapat dikendalikan, meski sebelumnya sempat membesar di bagian dalam kantor dan menghanguskan sejumlah barang.

“Bahan yang terbakar itu, yakni alumunium dan souvenir-souvenir iklan Indosat,” tutur Rayu.

Terakhir, Rayu menjelaskan, saat terjadi kebakaran kantor tersebut tengah dalam keadaan kosong. Hanya pemilik rumah yang berada di sana, dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

“Kantor saat itu dalam keadaan kosong, hanya pemilik rumah yang ada di dalam. Jadi, lokasi kebakaran ini rumah sekaligus kantor,” tandasnya. (Nurhidayanti)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60