KPU Bone Bolango Terus Upayakan Validitas Pemilih di Pilkada 2020

Validitas Pemilih

READ.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango terus mengupayakan validitas daftar pemilih di pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2020.

Dalam mewujudan hal itu, KPU pun memulainya dengan menggelar kegiatan Uji Publik Daftar Pemilih Sementara (DPS) tingkat Kabupaten Bone Bolango, Sabtu (26/09/2020).

Pada kegiatan yang bertempat di Kantor KPU Bone Bolango itu, sejumlah pihak terkait pun diundang. Hal ini dilakukan untuk menerima masukan perhal keberadaan daftar pemilih.

“Kegiatan yang kami laksanakan hari ini adalah serangkaian mengupayakan valid-nya akurat-nya data pemilih,” ujar Ketua KPU Bone Bolango Adnan Berahim dalam sambutannya.

Adnan menjelaksan pihaknya akan mengupayakan agar daftar pemilih sesuai dengan sebagaimana mestinya, mulai dari validitas data dan keakuratan daftar pemilih yang akan diumumkan KPU.

Pihaknya juga akan terus berupaya agar Daftar Pemilih Tetap (DPT) nanti, semua yang punya hak suara dapat terakomodir.

Upaya itu dilakukan, kata Adnan, agar partisipasi masyarakat dalam Pilkada 9 Desember 2020 mendatang dapat diukur dengan mengambil acuan pemilihan legislatif 2019 silam.

“Jadi, bisa kita tahu. Apakah partisipasi masyarakat ini naik atau paling tidak bertahan dari pemilu legislatif tahun 2019 atau turun drastis karena adanya wabah Covid-19,” tandasnya.

(Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version