KPU Kabupaten Gorontalo Laksanakan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024

KPU Kabupaten Gorontalo Sosialisasi Tahapan Pencalonan Bupati
banner 468x60

READ.ID – Berbagai pesan penting disampaikan Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Roy Hamrain, pada pelaksanaan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024, Rabu (31/7/2024).

Menurut Roy Hamrain, kegiatan sosialisasi ini sangat penting dilaksanakan, dalam hal persiapan Pilkada mendatang.


banner 468x60

Adapun tujuan kegiatan ini, kata Roy Hamrain, untuk meminimalisir terjadinya permasalahan yang dialami pasangan calon, saat mendaftar di KPU nanti.

Tidak hanya itu, KPU pun juga memberikan sosialisasi terhadap PKPU Nomor 8 Tahun 2024 tentang pencalonan Pilkada serentak tahun 2024.

“Tentunya, kegiatan ini pun untuk mengurangi permasalahan pada saat pendaftaran calon di KPU,” ungkap Roy.

Pihaknya pun berharap, agar para peserta yang hadir pada kegiatan sosialisasi ini, dapat mengikuti dan mengamati sebaik-baiknya materi yang disampaikan oleh pemateri.

“Terakhir, kami pun akan menyampaikan pendaftaran calon bupati dan wakil bupati yakni akan dimulai pada 24-26 Agustus, kemudian pendaftarannya pada 27-29 Agustus,” pesannya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90