KPU Matangkan Persiapan Debat Paslon Bupati-Wakil Bupati Pohuwato

Persiapan Debat Paslon Bupati-Wakil Bupati Pohuwato
banner 468x60

READ.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU), memaksimalkan persiapan debat publik Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati tahun, yang akan digelar pada Senin (27/10) mendatang.

Persiapan tersebut, dimulai dengan Rapat Koordinasi antara KPU Pohuwato bersama pihak media dalam hal ini TVRI dan RRI Gorontalo.


banner 468x60

Disampaikan koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Pohuwato, Iskandar Ibrahim, rapat tersebut dilakukan langsung di venue dimana debat publik akan digelar.

“Dalam rangka persiapan debat publik untuk paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pohuwato, kami telah melaksanakan rapat koordinasi dgn media TVRI dan RRI dalam rangka mempersiapkan liputan media dan debat pertama yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Oktober bertempat di Ballroom Hotel Damhil,” ungkapnya, Sabtu (19/10/2024).

Selanjutnya, dijelaskan Iskandar, disamping berkoordinasi dengan media, KPU Pohuwato juga melakukan pengkajian terkait tema debat yang akan dilaksanakan selama Tiga kali itu.

Dikatakan Iskandar, sejak kemarin pihaknya juga melalui rapat kerja pertama dengan tim perumus debat dan telah membahas tema debat 1,2 dan 3, menentukan panelis dan moderator.

“Selanjutnya akan dilakukan pertemuan kembali bersama tim perumus besok minggu 20 oktober bertempat di hotel Damhil guna membahas dan sub tema debat yang akan menjadi rujukan dalam pembuatan soal dan pertanyaan panelis pada saat debat nanti,” pungkasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90