KPU Pohuwato Kenalkan Sekretaris Baru ke Bupati

Sekretaris KPU Pohuwato

REAR.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU), memperkenalkan sekretaris baru mereka Sjukri Hala, kepada Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga, Selasa (11/01/2022)

Diketahui, sebelum di angkat menjadi Sekretaris KPU Pohuwato, Sjukri Hala bertugas di Provinsi Gorontalo.


banner 468x60

Saipul Mbuinga menyampaikan, selaku Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato menyambut baik Sekretaris baru, dan berharap dengan hadirnya beliau menjadi memberikan semangat baru kepada KPU Pohuwato dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

“Semoga dengan adanya sekretaris ini bisa menambah semangat bersama, apalagi sekretaris ini dari Provinsi Gorontalo, kemudian untuk silaturahmi tentu penting bagi kita dalam menjaga hubungan sesama manusia, terlebih bagi sekretaris KPU itu sendiri,”ungkapnya

Selanjutnya di dampingi Sekda Iskandar Datau, Saipul Mbuinga mengatakan, kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sempat bertugas di KPU Pohuwato, dirinya memberikan apresiasi serta telah mengembalikan lagi mereka ke daerah.

Sementara itu, Ketua KPU Pohuwato Rinto Ali juga memberikan apresiasi kepada Pemkab Pohuwato atas dukungan personil ASN yang telah mengabdi di KPU Pohuwato selama Empat bahkan ada yang sampai Tujuh tahun, dirinya juga mengatakan, adanya surat edaran yang mengharuskan internal KPU harus Organik, hal itu telah di sampaikan ke Pemkab Pohuwato dan di terima dengan baik.

“Alhamdulillah diterima dengan baik, di KPU Pohuwato untuk personalianya itu organik semua termasuk sekretatis KPU dari provinsi gorontalo,”imbuhnya

Berdasarkan hal itu, dirinya berterima kasih kepada Pimpinan Daerah yang telah menyambut baik hadirnya Sekretaris KPU yang baru.

“Alhamdulillah kami diterima dengan baik oleh Pak bupati dan Pak Sekda, terima kasih atas penerimaannya,”tandasnya

(JK/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90