READ.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato menerima berkas pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Pohuwato, Saipul A Mbuinga – Suharsi Igirisa, Sabtu (05/09/2020).
Ketua KPU Pohuwato Rinto W Ali mengatakan dokumen pencalonan yang diterima dari pasangan tersebut telah lengkap dan dinyatakan diterima.
Dengan diterimanya berkas itu, pihak KPU selanjutnya akan memberikan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu tahapan yang harus dilalui oleh masing-masing pasangan calon.
“Berkas lengkap dan diberikan berita acara tanda terima berkas pencalonan pendaftaran calon Bupati dan wakil Bupati Pohuwato. Juga diserahkan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan bapaslon,” kata Rinto di Kabtor KPU Pohuwato.
Dirinya menjelaskan setiap paslon, baik calon bupati dan wakil bupati akan memeriksakan kesehatan diri ditempat yang berbeda. Rekomendasi IDI Pohuwato untuk tempat pemeriksaan kesehatan paslon bertempat di Prodia dan RSAS Kota Gorontalo.
“Tiga jenis pemeriksaan kesehatan di Prodia. Untuk pemeriksaan selanjutnya di RSAS,” tandas Rinto.
(RL/Read)