“Setidaknya, mampu menunjukkan contoh bagaimana membaca menghafal, dan menafsirkan Al-Quran dengan baik dan benar, sesuai kaidah yang berlaku”, jelasnya.
Disamping itu, Sekda pun menghimbau kepada para pimpinan kafilah, dan para official, agar benar-benar melaksanakan amanah yang mulia ini, dengan barengi semangat tinggi, serta diniatkan ibadah.
Terakhir, Ismail Madjid pun mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Gorontalo untuk selalu berdoa, agar kafilah asal Kota Gorontalo dapat tampil baik, dan dapat bersaing dengan para peserta dari daerah lain, sehingga dapat mengukir prestasi yang lebih baik lagi.
“Semoga kembali dapat meraih juara umum pada MTQ tingkat Provinsi Gorontalo tahun 2022”, harapnya.
(Rinto/Read)