Layanan Puskesmas di Kabupaten Gorontalo Raih Predikat Terbaik I di Indonesia

Sektor Kesehatan Program Unggulan
banner 468x60

READ.ID – Pembangunan kesehatan di Kabupaten Gorontalo era kepemimpinan, Prof. Nelson Pomalingo patut dibanggakan karena kian dirasakan manfaatnya melalui program unggulan bidang kesehatan.

Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus meningkatkan fasilitas infrastruktur layanan Kesehatan karena Sektor Kesehatan program unggulan. dalam rangka peningkatan layanan Kesehatan kepada masyarakat.


banner 468x60

Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus mendorong berbagai fasiltas infrastruktur pendukung juga anggarannya 10 persen benar-benar diwujudkan.

“Dengan mewujudkan berbagai peningkatan layanan kesehatan, Hasil survei dilaksankan di 514 Kab/Kota membuahkan hasil Indeks Persepsi masyarakat Terbaik terhadap Pelayanan Puskesmas, Kabupaten Gorontalo terbaik 1 tingkat Nasional tahun 2023,” terang Kepala dinas kesehatan Kabupaten Gorontalo, Ismail T. Akase, SKM, saat menerima penghargaan pada acara peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-59 Tahun 2023 di Gedung Jakarta Convention Center (JCC), sabtu,(11/11/2023).

Untuk diketahui penghargaan itu diserahkan langsung Menteri Kesehatan Republik Indonesia Budi G. Sadikin.

Ismail Akase mengatakan, kami sangat bersyukur atas penghargaan tersebut karena pada prinsipnya prestasi ini bukti nyata pemerintah Kabupaten Gorontalo berkomitmen untuk meningkatkan layanan kesehatan yang bermutu

“Bukti nyata komitmen pak Bupati Prof. Nelson Pomalingo, selama kepemimpinan bahkan jelang akhir jabatan periode kedua, Beliau tetap berkomitmen memberikan perhatian terhadap bidang kesehatan, mulai dari fasilitas sarana dan prasarana kesehatan, SDM hingga mewujudkan anggaran di bidang kesehatan,” tandas Ismail Akase.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90