READ.ID – Lima mahasiswa Program Studi (Prodi) Statistika, Fakultas Matematika dan IPA (MIPA), Universitas Negeri Gorontalo (UNG), melakukan pembimbingan perancangan sistem informasi database desa berbasis website.
Kelima mahasiswa Statistika UNG itu, di antaranya Mohamad Ilham Lahay, Rahmat Setiawan Usman, Siti Rahma Alhaddad, Natasya Mohi dan Siti Hasbiyah.
Kelima mahasiswa itu membimbing para anggota Karang Taruna Desa Alele, untuk merancang sistem tersebut, sebagai solusi penentuan kelayakan penerima bantuan pemerintah desa.
Mohammad Ilham Lahay, selaku ketua kelompok mengatakan, program tersebut bertujuan untuk mempermudah penentuan masyarakat yang layak menerima bantuan, serta meminimalisir terjadinya kekeliruan dalam pendistribusian bantuan.
“Untuk proses pembuatan project ini, memakan waktu sekitar satu bulan, dikarenakan kami harus membimbing dan melatih para anggota karang taruna tersebut sampai memahami sistem ini,” beber Ilham Lahay.
Ilham berharap, program tersebut dapat bermanfaat, serta dapat berjalan dengan baik, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kekeliruan dalam pendistribusian bantuan pemerintah di Desa Alale.
Diketahui, karya kelima mahasiswa Statistika UNG itu, dibiayai oleh Menristekdikti sebesar Rp7,5 juta, setelah proposal PKM-PM mereka beberapa waktu lalu.
(SAS/Read)