Marten Lantik Pengurus LPTQ Kota Gorontalo Periode 2020-2023

READ.ID – Marten Taha resmi melantik pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Gorontalo periode 2020-2023.

Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Bandhayo Lo Yiladia, Kantor Wali Kota Gorontalo, Jumat (08/01/2021).

“Semoga dalam momentum ini, semakin meneguhkan semangat dan komitmen kita bersama dalam membumikan Al-Qur’an di tengah-tengah umat Islam,” ucap Wali Kota Gorontalo Marten Taha dalam sambutannya.

Khususnya kata Marten, membumikan Al-Qur’an di Kota Gorontalo, mengingat, kota ini dijuluki sebagai Serambi Madinah.

“Eksistensi LPTQ itu sejatinya bukan sekadar wadah pengembangan tilawah saja, sebab wadah ini juga dapat dijadikan sarana potensial untuk menyiarkan agama Islam, dan memembina mentas spiritual umat,” ujar Marten.

Marten meminta kepada pengurus LPTQ periode yang baru itu, agar melaksanakan peran dan fungsinya dengan baik.

“Saya berharap di samping menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan ikhlas, pengurus yang baru dikukuhkan ini dapat menjaga kekompakan serta bersinergi seluruh stakeholder,” harapnya.

Menanggapi hal itu, Ketua LPTQ Provinsi Gorontalo Budiyanto Sidiki, berharap kedepan akan terbangun sinergi dan kerjasama yang baik antara LPTQ dengan pemerintah, baik itu provinsi maupun Kota.

“Kami berharap ada dukungan dalam hal regulasi tentang eksistensi lembaga dan dukungan dalam hal pembiayaan,” tandas Budiyanto.

Dalam acara pelantikan tersebut, Marten Taha didampingi oleh Sekda Kota Gorontalo, Kemenag Kota Gorontalo, LPTQ Provinsi Gorontalo dan MUI Kota Gorontalo.

(SAS/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version