Masyarakat Penambang Kuasai Kantor Hingga Palu Sidang DPRD Pohuwato

Masyarakat Penambang Kuasai DPRD Pohuwato
banner 468x60

READ.ID – Masyarakat penambang lokal yang berada di Kecamatan Buntulia, kembali menggelar aksi untuk meminta kejelasan pembayaran ganti rugi lahan mereka yang dikuasasi oleh proyek pertambangan Pani Gold Project (PGP).

Diketahui sebelumnya, masyarakat penambang telah menggelar aksi damai pada, Senin (11/09) di Kantor PGP, Kantor Bupati, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pohuwato.


banner 468x60

Dari hasil audiens saat itu, Pemerintah dan pihak perusahaan juga masyarakat penambang. Akan bertemu hari ini untuk menyelesaikan persoalan tersebut.

Namun, saat waktu yang sepakati tiba saat masyarakat mendatangi kantor DPRD Pohuwato, apa yang diharapkan tidak terpenuhi.

“Perusahaan dan Pemerintah, menjanjikan akn menyelesaikan pembayaran ini dalam waktu 3×24 jam, namun sampai hari ini janji itu tidak dipenuhi, bahkan janji untuk bertemu mereka tidak ada,”ungkap Reyin Suleman, Kamis (14/09/2023)

Selanjutnya, disampaikan reyin, masyarakat yang sudah geram akan menyegel kantor DPRD Pohuwato dan meminta Anggota Legislatif dan seluruh staf untuk keluar dari gedung tersebut.

Ditambahkan Reyin juga, pihaknya akan mengadakan sidang rakyat menyampaikan mosi tidak percaya terhadap Pemerintah dan DPRD Kabupaten Pohuwato.

“Kami minta dengan hormat seluruh unsur yang berada di Kantor DPRD keluar dari tempat ini, kami kecewa mereka tidak hadir saat ini, kami sampaikan mosi tidak percaya,”tuturnya

Reyin juga menegaskan, setelah ini pihaknya akan langsung menggelar aksi di lokasi pekerjaan perusahaan pertambangan yang menguasai lahan mereka.

“Kami akan datang langsung dan menggentikan aktivitas perusahaan,”pungkasnya

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90