Meyke Camaru: Perlu Keterlibatan Warga dalam Penanganan Banjir

Meyke Camaru Banjir
Meyke Camaru Banjir
banner 468x60

READ.ID – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Meyke Camaru mengatakan perlu ada keterlibatan warga dalam penanganan bajir.

Hal ini disampaikannya saat melakukan reses atau kunjungan ke kerja tatap muka dengan masyarakat, bertempat di Warung Kopi Ano, Kota Gorontalo.


banner 468x60

“Masalah banjir ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga perlu peran masyarakat,” katanya, Senin (07/07).

Srikandi Golkar ini menyampaikan banyak hal yang bisa dilakukan masyarakat dalam menangani banjir. Misalnya, melakukan penananam pohon di seputaran sungai.

Hal lain yang bisa dilakukan adalah menanamkan kesadaran kepada diri masing-masing. Contohnya, tidak membuang sampah sembarangan di seputaran sungai.

“Intinya ada sinergitas antara pemerintah dan masyarakat. Memang penanganan banjir ini bukan hal yang mudah, tetapi saya kira pasti ada jalan yang bisa kita lalui,” ucapnya.

Kata Mey, panggilan akrab Meyke, saat terjadi banjir banyak orang yang berpotensi kehilangan harta benda. Bahkan, bisa juga menimbulkan korban jiwa.

Dalam mengatasi hal ini, dirinya pun meminta kepada semua pihak agar turut serta dalam mengatasinya. Mulai dari pencegahan sampai dengan penanganan jika terjadi banjir.

“Jadi, harus ada keterlibatan semua. Misalnya, juga melindungi alam dengan tidak menebang pohon sembaragan,” tuturnya.

Ia menambahkan terkait dengan persoalan banjir ini, pihaknya akan secepatnya mengkoordinasikan hal itu dengan pemerintah atau dinas terkait untuk mencarikan solusi dari masalah tersebut.

(Adv/Aden/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90