Muksin Brekat Sebut Hari Lahir Pancasila Momentum Berjuang Bersama Menjaga Kesatuan Bangsa

Hari Lahir Pancasila
banner 468x60

READ.ID – Anggota DPRD Kota Gorontalo, Muksin Brekat berharap peringatan hari lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni dapat dijadikan momentum berjuang bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia.

Kata Muksin, tentunya untuk memaknai hari lahir Pancasila ini, perlu melihat ke belakang mengenai sejarah lahirnya Pancasila ini.


banner 468x60

“Di mana, Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa itu memiliki makna menyatukan masyarakat dengan segala perbedaan yang ada,” ujarnya.

Muksin mengatakan, pancasila adalah falsafah negara yang merupakan cikal bakal terwujudnya NKRI, untuk itu menjaga keutuhan NKRI terlebih dahulu menjaga keutuhan Pancasila

“Karna sebelum proklamasi kemerdekaan, Pancasila lebih dulu lahir yakni tanggal 1 Juni 1945,” terangnya.

Untuk itu Muksin berharap semangat dari Pancasila dapat mempersatukan dari segala macam jenis perbedaan termasuk dalam momentum pemilu serentak 2024.

“Harus kembali kepada tujuan utama kita dalam berbangsa dan bernegara yakni untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia,” tukasnya.

Bagi Muksin, tentunya dengan segala jenis perbedaan pandangan dan segala macam semua harus kembali kepada semangat Pancasila.

“Bahwa Pancasila itu adalah menjadi ideologi dalam berbangsa dan bernegara tidak boleh ada tafsiran-tafsiran lain,” tegasnya.

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90