News Flash: Penemuan Mayat Tanpa Identitas Gegerkan Warga Tuladenggi

Warga di kelurahan Tuladenggi kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo digegerkan penemuan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas, Senin (20/4) sore.
Warga di kelurahan Tuladenggi kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo digegerkan penemuan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas, Senin (20/4) sore.

READ.IDPenemuan Mayat tanpa identitas gegerkan warga di kelurahan Tuladenggi kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo, Senin (20/4) sore.

Mayat tersebut ditemukan warga tergeletak di perkebunan warga yang berada di perumahan Bele Olando, Tuladenggi.


banner 468x60

Salah satu warga setempat, Idris Usman (46) mengatakan, sebelum meninggal, mayat yang diketahui seorang kakek tersebut lalu lalang di perkebunan warga.

“Saya tidak kenal ini mayat. Namun, tadi pagi saya sempat lihat kakek itu sempat beraktivitas di kebun warga, tidak tahu pagi sedang apa. Sewaktu saya pulang kerja sekitar pukul dua siang, saya menemukan kakek itu sudah tergelatak di pinggir kebun. Kemudian saya langsung memberitahukan ke warga lainnya,” ungkap Usman.

Dari pantauan wartawan Read.id di tempat kejadian perkara, Saat ini mayat belum dievakuasi karena masih menunggu pihak petugas yang berwenang. Belum diketahui penyebab meninggalnya kakek tersebut. (Wahyono/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90