Nuansa Adat Warnai Rapat Paripurna HUT Provinsi Gorontalo Ke-20

HUT Gorontalo

READ.ID – Nuansa adat budaya Gorontalo warnai rapat paripurna Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Gorontalo ke-20 yang digelar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi setempat, Senin (7/12/2020).

Dari pantauan Read.id, suasana ruang sidang dihiasi berbagai nuansa adat lokal. Bahkan para undangan yang hadir dalam parpurna menggunakan pakaian adat Gorontalo.

Dalam Rapat paripurna itu juga dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.

Sejumlah penghargaan dan prestasi yang diterima Provinsi Gorontalo di usia ke-20, pun turut disampaikan Ketua DPRD Provinsi Gorontalo Paris Jusuf saat memimpin rapat paripurna.

Tak hanya itu, Paris juga memberikan apresiasi atas keberhasilan pemerintah Provinsi Gorontalo dari tahun-tahun sebelumnya.

Paris menambahkan, ada dua pesan penting yang harus diingat, dalam peringatan HUT Provinsi Gorontalo kali ini. Pertama, wajib mengucapkan terima kasih kepada para pejuang terdahulu, yang ikut terlibat dalam pembentukan bumi Serambi Madinah.

“Yang kedua, mari bersama-sama ikut membangun dan mendukung program pemerintah, baik kota maupun kabupaten.
Sehingga program-program untuk kemaslahatan masyarakat, bisa terwujud”, tambahnya.

Sebagai wakil rakyat, politisi Golkar ini pun tak lupa mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas kepemimpian Gubernur Rusli Habibie dan Idris Rahim, yang turut mengisi pembangunan di Provinsi Gorontalo.

(Rinto/read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version