READ.ID – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Provinsi Gorontalo telah siap menjalankan tugas mulia mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia. Hal ini dipastikan setelah mereka sukses melaksanakan gladi resik penaikan dan penurunan bendera di halaman rumah jabatan Gubernur Gorontalo, Kamis (15/8/2024).
Penjabat Gubernur Gorontalo, Rudy Salahuddin, turut menyaksikan langsung gladi resik tersebut. Ia memberikan apresiasi atas persiapan yang telah dilakukan oleh para calon pengibar bendera pusaka.
“Tadi gladi resiknya sudah sangat bagus. Pertahankan kekompakan dan kerapian kalian,” ujar Rudy Salahuddin.
25 pemuda-pemudi terbaik dari berbagai SMA di Gorontalo yang terpilih sebagai anggota Paskibraka telah menjalani latihan intensif sejak 1 Agustus 2024 di Asrama Haji Gorontalo. Pelatihan meliputi berbagai aspek, mulai dari baris-berbaris, tata upacara, hingga pengenalan sejarah dan makna simbol negara.
“Kami sangat bersyukur atas kerja keras para pelatih dan pembina. Anak-anak sudah siap untuk menjalankan tugasnya,” kata Serka Fahmi Van Gobel, salah satu pelatih Paskibraka.
Setelah sukses melaksanakan gladi resik, para anggota Paskibraka akan dikukuhkan secara resmi oleh Penjabat Gubernur Gorontalo pada hari yang sama, pukul 16.00 WITA di gedung Belle Li Mbui. Prosesi pengukuhan ini akan menjadi momen bersejarah bagi para pemuda-pemudi yang terpilih.
Pengibaran bendera pusaka oleh Paskibraka merupakan simbol semangat nasionalisme dan cinta tanah air. Diharapkan, pengalaman menjadi anggota Paskibraka dapat menjadi motivasi bagi para pemuda-pemudi untuk terus berkontribusi bagi bangsa dan negara.
“Kami berharap mereka dapat menjadi generasi penerus yang berkualitas dan membawa nama harum Provinsi Gorontalo,” pungkas Rudy Salahuddin.