Pastikan Pilkada Aman dan Damai, Kapolresta Gorontalo Kota Jalin Silaturahmi Dengan Tokoh Politik

Kapolresta Jalin Silaturahmi Dengan Tokoh Politik

READ.ID – Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr. Ade Permana, S.I.K.,MH meminta semua kontestan dalam Pilkada Kota Gorontalo agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban sehingga pesta demokrasi itu berjalan damai.

Pernyataan itu disampaikan Kapolresta Kombespol Dr. Ade Permana,S.I.K.,MH yang didampingi Kasat intelkam Akp Lufti Oktriyanda, STK. S.I.K,saat menjalin silaturahmi dengan tokoh politik yang juga salah satu bakal calon Walikota H.Adnan Dambea


banner 468x60

KBP Ade menghimbau kepada para tokoh politik untuk tidak cepat terprovokasi terhadap isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan Kesatuan Republik Indonesia khususnya di wilayah Kota Gorontalo dan bersama-sama untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif dalam rangka menghadapi pilkada di wilayah Kota Gorontalo tahun 2024.

“Kegiatan ini akan di lakukan secara berkesinambungan dan kami akan melakukan kunjungan kepada bakal calon Walikota lainnya” Ujar Kapolresta

Kegiatan ini untuk mempererat silaturahmi dengan Tokoh Politik agar dapat bersama sama menjaga kondusifitas di wilayah kota gorontalo agar pemilihan kepala daerah dapat berjalan dengan aman dan lancar, tutup KBP Ade

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90