Pelaksanaan Debat Kandidat KPU Bone Bolango Dapat Penjagaan Ketat

Debat Kandidat
banner 468x60

READ.ID – Pelaksanaan debat kandidat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango mendapat penjagaan ketat.

Seperti pengamanan yang dilakukan Kepolisian Resor (Polres) Bone Bolango.


banner 468x60

Debat kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Bolango itu dilaksanakan di Gedung Musdalifah, Kota Gorontalo, Kamis (26/11/2020).

Kapolres Bone Bolango AKBP Suka Irawanto yang turun langsung dalam pengamanan itu mengatakan pihaknya menurunkan 41 personel untuk menjaga kondusifitas jalannya debat.

Sabhara Polda Gorontalo, Brimobda Gorontalo, dan Polres Gorontalo Kota juga turut serta dalam pengamanan tersebut.

Irawanto menjelaskan pengamanan debat kandidat ini dilaksanakan secara preemtif dan prefentif.

Petugas melakukan pemeriksaan kepada setiap kendaraan dan orang yang masuk ke dalam lokasi kegiatan.

“Peserta yang memasuki ruangan debat Kandidat dilakukan sterilisasi dengan penggeledahan badan, barang bawaan, dan pemeriksaan identitas,” jelas Kapolres.

Kepada para paslon dan pendukung, AKBP Suka Irawanto berharap untuk tetap menjaga keamanan dan mematuhi protokol kesehatan.

Kemudian tetap selalu menjaga situasi Kamtibmas selama tahapan pelaksanaan pilkada.

Sementara itu, Anggota KPU Bone Bolango Sofyan Djama Sofyan mengatakan pelaksanaan debat tetap mengutamakan protokol kesehatan.

“Karena ini masih dalam masa pandemi kita tetap mengutamakan protokol kesehatan dengan membatasi jumlah yang hadir dalam debat tersebut,” ucap Sofyan.

Debat tersebut dimulai sejak pukul 09.00 yang disiarkan langsung stasiun TVRI Gorontalo serta live streaming media sosial KPU Bone Bolango.

(Aden/RL/Read)

 

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90