KOTAMOBAGU, READ.ID – Pemkot Kotamobagu dan Badan Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) bersepakat jalin kerja sama.
Hal itu ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan oleh Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara dan Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, di rumah dinas wali kota, Rabu 23 Maret 2022 malam.
“Mudah-mudahan dengan penandatangan Nota Kesepakatan ini akan memacu keinginan masyarakat untuk bekerja di luar negeri, mengingat cukup banyak anak – anak muda yang potensial,” kata Wali Kota Tatong Bara.
Wali kota mengucapan terima kasih serta penghargaan kepada Kepala BP2MI, Benny Rhamdani dan jajaran.
“Terima kasih banyak, Syukur Moanto’ atas kehadirannya, Insya Allah, silaturahmi ini bukan yang pertama dan terakhir, tapi akan ada pertemuan-pertemuan berikutnya,” ucap wali kota.
Sementara itu, Kepala BP2MI, Benny Rhamdani mengatakan BP2MI saat ini terus melakukan pelindungan kepada pekerja migran Indonesia, termasuk memberikan pelatihan dan berbagai kemudahan kepada para calon pekerja migran Indonesia.
“Ini peluang dan kesempatan dan mudah-mudahan kita bisa menangkap ini, agar tidak ada lagi pengangguran di Kotamobagu,” kata Benny Rhamdani
“Mudah-mudahan dengan penandatangan nota kesepakatan ini akan ada tindak lanjut, dan menjadi tanda yang baik untuk kerjasama, kolaborasi kita, BP2MI dengan Pemkot Kotamobagu,” harap Benny.
Kegiatan itu juga dihadiri Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan, Ketua dan Anggota, Forkopimda, para pejabat dilingkungan BP2MI serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Pemkot Kotamobagu.