READ.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo tanggung biaya tenaga medis yang menginap di Hotel Damhil Universitas Negeri Gorontalo (UNG).
Hal itu sebagai bentuk apresiasi kepada para dokter dan perawat di Rumah Sakit Aloei Saboe Kota Gorontalo yang selama ini menangani pasien covid-19 atau virus corona.
“Dari daftar yang kami peroleh, ada sekitar 43 dokter dan perawat di RS Aloei Saboe yang selama ini menangani pasien corona. Sejak kemarin ada 17 orang sudah mulai menempati hotel bekerjasama dengan Universitas Negeri Gorontalo,” kata Kepala Bapppeda Budiyanto Sidiki, Jumat (17/4).
Tenaga medis di RS Aloe Saboe dipilih karena menjadi rumah sakit rujukan penanganan pasien corona. Ke depan, disiapkan juga bagi tenaga medis dan operator laboratorium di BPOM Gorontalo jika lokasi tersebut sudah bisa digunakan untuk pemeriksaan spesimen swab test.
Pihak Hotel Damhil menawarkan paket khusus Covid-19. Setiap kamar diisi oleh tiga orang dengan makan 2-3 kali per hari. Harganya sebesar Rp380 ribu per hari per kamar dan semuanya akan ditanggung pemprov.
“Jadi biayanya tetap ada, kamarnya tidak tapi fasilitas makan minum dan operasional tetap kami tanggung,” imbuhnya.
Pemberiaan fasilitas inap di hotel sebagai konsekuensi dari isolasi tenaga medis. Selama bertugas menangani pasien mereka sulit untuk kembali ke rumah dan berkumpul dengan keluarganya. Hal itu sebagai bentuk pencegahan potensi penularan virus ke keluarganya. (Adv/RL/Read)