banner 468x60

Pemuda Sebagai Ujung Tombak Pembangunan Nasional

READ.ID, – Kepala Bidang Fasilitasi Bina Politik Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Gorontalo Dedi Palyama mengatakan bahwa pemuda memiliki peran penting dalam memperingati Hari Kebangkitan Nasional yaitu sebagai ujung tombak pembagunan Nasional melalui peran aktif pemuda dalam memperjuangkan persatuan bangsa Indonesia,(Senin, 20/5/2019).
Dedi menjelaskan, awal keterpurukan bangsa adalah perpecahan dan harusnya hal itu harus kembali diambil alih oleh pemuda untuk bangkit.

Dedi berharap pemerintah harus mendukung penuh kegiatan pemuda dalam pergerakan pembangunan daerah kususnya Provinsi Gorontalo.

Menurut Dedi, Provinsi Gorontalo memiliki pemuda yang berkualitas sehingga harus punya wadah yang dapat mempersatukan mereka.

“ Karena belum tentu semua pemuda punya inovasi positif tetapi ada juga yang negatif,” Ujar Dedi.****

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60

Leave a Reply