banner 468x60

Pengemudi Bentor di Gorontalo dapat Bantuan Sembako dari BI

Bentor Gorontalo

READ.ID – Ratusan pengemudi bentor di Gorontalo terdampak COVID-19 dapat bantuan kebutuhan Pokok dari Bank Indonesia Perwakilan Gorontalo

Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba menyerahkan secara langsung paket bantuan peduli COVID-19 tersebut, bertempat di gedung lama KPw Bank Indonesia Gorontalo.

Bantuan penduli covid-19 merupakan program sosial dari Bank Indonesia kepada pengemudi bentor di Gorontalo yang terdampak akibat pandemi Covid-19 sekaligus sebagai tindak lanjut kick off pengukuhan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Provinsi Gorontalo, di mana salah satunya adalah program untuk 1000 bentor.

Paket bantuan yang diserahkan tersebut berupa beras 10 kg, gula pasir 3 kg, minyak goreng 3 kg, hand sanitaizer, masker dan perangkat QRIS untuk 567 pengemudi bentor.

“Atas nama pemerintah saya memberikan apresiasi yang besar kepada Bank Indonesia atas program sosial ini,” kata Darda dalam kesempatan tersebut.

Sementara itu Deputi Kantor Perwakilan Bank Indonesia Gorontalo Miftahul Huda mengharapkan program sosial Bank Indonesia PSBI peduli covid-19 setidaknya bisa membantu pengemudi bentor dimasa pandemi COVID-19 ini.

Dari target 1000 bentor, paket bantuan yang telah disalurkan sebanyak 928, di mana tahap pertama sebanyak 361 dan hari ini sebanyak 567 paket.

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60