Peningkatan Produktivitas Hasil Pertanian di Kabupaten Gorontalo Terus Digenjot

Hasil Pertanian

READ.ID – Peningkatan produktivitas hasil pertanian di Kabupaten Gorontalo terus digenjot oleh pemerintah setempat.

Untuk meningkatkan produksi pertanian, Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus menyalurkan bantuan dan membuat program Rural Empowerment and Agricultural Development Scalling-up Initiative (READSI) kepada para kelompok tani.

Hal ini dilakukan sebagai pemenuhan kebutuhan masyarakat dan peningkatan ekonomi di wilayah setempat.

Program Readsi merupakan salah satu bagian dari program Kementrian Pertanian yang mendukung terwujudnya Visi Pembangunan Pertanian yaitu tercapainya kedaulatan pangan dan meningkatnya kesejahteraan petani serta mendukung suksesnya program regenerasi petani.

Penyerahan bantuan melalui program Redsi seperti dilakukan Dinas pertanian Kabupaten Gorontalo di 18 desa yang ada di 6 kecamatan Kabupaten Gorontalo.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gorontalo, Rahmat Pomalingo mengatakan bantuan itu diperuntukan khusus kepada petani.

“Dengan melalui program ini, kami berharap peningkatan produksi pertanian semakin meningkat,” katanya, Rabu (25/11/2020).

“Untuk sumber pembiayaan program bantuan ini dari International Fund for Agriculture Development (IFAD) dalam bentuk Pinjaman dan Hibah Luar Negeri (PHLN),” tandasnya.

(adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

Exit mobile version