Penjabat Wali Kota Kotamobagu Laksanakan Sholat Idul Adha di Masjid Agung Baitul Makmur

banner 468x60

 

KOTAMOBAGU, READ.ID – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Asripan turut serta melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 Hijriah di Masjid Agung Baitul Makmur pada Senin (17/6/2024).


banner 468x60

Dalam momen yang penuh berkah ini, Pj Wali Kota Asripan Nani menyampaikan rasa syukur atas kebersamaan masyarakat Kota Kotamobagu dalam merayakan Idul Adha.

“Alhamdulillah, hari ini masyarakat di Kota Kotamobagu bersama-sama melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 Hijriah,” ujar Wali Kota Asripan Nani.

Asripan Nani juga mengajak seluruh pihak untuk menjadikan Idul Adha sebagai momentum bagi pemerintah dan masyarakat untuk bersatu dalam membangun dan memajukan Kota Kotamobagu. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara Pemerintah, DPRD, masyarakat, dan stakeholder dalam upaya mensejahterakan masyarakat dan memberikan pelayanan yang terbaik.

“Sebagai Pemerintah, marilah kita fokus untuk membangun Kota Kotamobagu, mensejahterakan masyarakat, memberikan pelayanan secara kolaboratif antara Pemerintah dan DPRD, antara Pemerintah dan masyarakat, serta dengan stakeholder lainnya. Yang lebih penting lagi adalah untuk membangun daerah yang sama-sama kita cintai ini,” tutup Wali Kota.

Setelah melaksanakan Sholat Idul Adha, Penjabat Wali Kota Kotamobagu bersama jajaran menyerahkan hewan qurban di Rutan Kotamobagu. Mereka juga meninjau pelaksanaan penyembelihan hewan qurban di Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, serta di Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur. (*/adv)

 

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90