Pentingnya Persatuan Umat Muslim Jadi Pesan Penting Peringatan Isra Mikraj di Pohuwato

Isra Mikraj Pohuwato

READ.ID – Pentingnya persatuan dan kesatuan umat musim di Kabupaten Pohuwato menjadi salah satu pesan penting Bupati Saipul A. Mbuinga pada peringantan Isra Mikraj.

Isra Mikraj ini dilaksanakan di Mesjid Agung Baiturahim, Desa Marisa Selatan, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, Rabu (10/03/2021).


banner 468x60

Diawal sambutannya, Saipul menyampaikan peringatan Isra Mikraj jangan hanya dijadikan seremonial belaka.

Namun, mengambil hikmah dari perjalanan Nabi Muhammad SAW adalah hal yang penting pula.

Kata Saipul, melalui momentum peringatan Isra Mikraj ini, dirinya berharap agar seluruh umat Islam di Kabupaten Pohuwato lebih mempererat persatuan dan kesatuan guna mendukung pembangunan daerah.

“Semoga kita mampu mempererat persatuan dan kesatuan umat Islam guna mendukung program-program pembangunan di Kabupaten pohuwato,” tutur Bupati Pohuwato ini.

Seperti yang diketahui, Kabupaten Pohuwato merupakan daerah yang terdiri dari berbagai macam agama, suku, dan budaya.

Oleh karena itu, Saipul mengimbau dalam menghadapi kemajemukan tersebut, maka semua pihak harus saling menghargai dan menghormati satu sama lain.

Kepada generasi muda, dirinya juga meminta agar dapat menanamkan ajaran agama pada diri masing-masing.

Kemudian juga, generasi milenial diharapkan memiliki sifat cinta dan kasih sayang sebagai bekal di kemudian hari.

“Generasi milenial ini akan tumbuh dan berkembang sesuai ajaran kita. Untuk itu sirami mereka dengan cinta dan kasih sayang dengan sepenuh hati serta tanamkan ajaran agama untuk bekal mereka kelak,” pungkasnya.

(Kifli/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90