Pesona ‘Negeri di Atas Awan’ Manjakan Peserta JWS

Negeri di Atas Awan
Pesona keindahan 'Negeri diAtas Awan' manjakan peserta touring Jelajah Wisata Sulawesi (JWS) di Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Utara, Minggu (23/2).
banner 468x60

READ.ID – Pesona keindahan ‘Negeri diAtas Awan’ manjakan peserta touring Jelajah Wisata Sulawesi (JWS) di Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Minggu (23/2).

Para peserta disuguhkan hamparan luas awan putih yang ada disekitar pegunungan. Pemandangan yang dilihat peserta hanyalah kumpulan awan putih. Kesempatan itu tidak dilewatkan peserta untuk berswafoto.


banner 468x60

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie yang juga menjadi peserta Tour JWS 2020 mengatakan, keindahan alam To’tombi ini merupakan anugerah Tuhan yang harus dijaga. Ia juga mengatakan akan ‘menjual’ wisata yang ditemuinya selama melakukan tour JWS.

“Kita berada di Puncak To’tombi, Kabupaten Toraja Utara, melihat Negeri di Atas Awan yang sangat indah. Kalau ini tidak kita syukuri dan kita tidak jaga, lama-lama akan rusak. Ini adalah salah satu tempat wisata terbaik di Toraja Utara,” tutur Rusli.

Senada dengan peserta lainnya Thomas Mopili mengungkapkan, ajakan Gubernur kepada peserta tour ke tempat-tempat wisata merupakan ide cemerlang.

“Kita semua yang hadir disini akan cerita tentang Negeri di Atas Awan ini supaya orang tahu, orang mengenal surga tersembunyi ini,” ungkap Thomas yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Gorontalo.

Hari ini, touring JWS memasuki hari kedua. Peserta akan melewati Mangkutana dan berakhir di Tentena, Poso, Sulawesi Tengah.

Sebelumnya di hari pertama, peserta tour start dari Kota Makassar melewati Pare-Pare menuju Kabupaten Sidrap, Kabupaten Enrekkang, Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara. (Adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90