Pesona Pantai Dami Bolsel Kian Memprihatinkan

READ.ID,- Keindahan Pantai Dami yang terletak di Desa Kombot Timur, Kecamatan Pinolosian, Kabupaten Bolsel, kini kian memprihatinkan.

Bagaimana tidak, Pantai Dami ini merupakan satu-satunya tempat wisata di Bolsel yang sangat menarik minat para wisatawan lokal maupun nasional. Namun sekarang hanya meninggalkan sampah plastik yang bertebaran diarea tempat wisata, dan kursi betonnya yang sudah tak terawat.


banner 468x60

“Dulu, dimulai dari tahun 2009 Pantai Dami merupakan tempat wisata yang paling menonjol di Bolsel, bahkan populernya tidak hanya di Sulawesi Utara tetapi juga sampai di Gorontalo,” ujar Hamrin salah satu masyarakat Desa Kombot Timur, saat di wawancarai, Rabu, (6/03).

Akan tetapi, lanjut Hamrin pesona Pantai Dami ini tidak terlalu diseriusi oleh Pemerintah. Selain itu lokasi Pantai Dami sangat berdekatan dengan akses jalan raya. Sehingga dua hal tersebut yang menjadi masalah tidak berkembangnya Pantai Dami.

“Padahal kalau ini diseriusi, maka selain akan mendorong PADes, pun akan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Desa Kombot Timur. Kami dulu sudah mengelola pantai ini, dan penghasilannya lumayan,” katanya.

Selain itu tambah Hamrin, salah satu keunggulan Pantai Dami bisa duduk manis langsung di depan Pantai, tanpa harus takut celana terkena pasir.

“Karena Pantai Dami di didominasi oleh kerikilnya yang khas,” tambah Hamrin.

Sementara itu Sekdes Kombot Timur Muhdar Gobel saat di wawancarai (6/3) mengungkapkan Pantai Dami ini akan ramai oleh pengunjung hanya pada saat akhir pekan dan hari-hari besar.

“Misalnya hari besar Islam, Idul Fitri maupun Idul Adha,” ujar Muhdar.

Namun ramainya pengunjung tersebut tidak mendatangkan omset untuk desa maupun masyarakat. Karena pantai ini sudah tidak dikelola.

Muhdar melanjutkan bahwa Pantai Dami ini akan dikelola kembali.

“Namun untuk mewujudkan hal tersebut, membutuhkan kerjasama antar semua pihak, baik pemilik pantai, masyarakat Kombot Timur maupun Pemerintah Daerah,” ujar Muhdar.

“Saya juga sudah ketemu dengan kepala Dinas Pariwisata Bolsel untuk membicarakan hal ini,”. tutupnya.****

Baca berita kami lainnya di


banner 468x60
banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90

Leave a Reply